Sunday, May 31, 2020

Review Detectice Conan Movie 11 - Jolly Roger in the Deep Azure.

Sebelumnya aku udah tulis tentang jalan cerita movie 11 ini. Sekarang aku mau bahas poin menarik dan pandangan aku tentang movie ini.




Poin penting dan menarik dari movie 11 ini adalah:
  • Sampai Detective Conan movie 23, ini adalah satu-satunya movie yang bercerita tentang bajak laut dan pemburu harta.
  • Sonoko dan Ran dijadikan umpan hiu oleh pemburu harta (Matsumoto dan Izu)

  • Penemuan baru profesor Agasa : tabung oksigen mini yang bisa digunakan selama 10 menit.

  • Pertama kalinya dalam movie, Ai terlihat mengikuti Conan menyelidiki TKP. Bukan sebagai asisten, tapi sebagai partner.



  • Dulunya pulau Yorioya terletak di atas laut. Berdasarkan penelitian, dasar pulau itu mengandung methane hydrate. Saat terjadi gempa, gas itu terlepas ke udara sehingga tanah menjadi berongga. Akhirnya pulau tersebut longsor ke dasar laut.
  • Pemburu arta : Izu Yamataro dan Matsumoto Mitsushi. Matsumoto juga masuk ke buronan internasional karena terlibat dalam berbagai kasus pencurian.
  • Pelaku pembunuhan : Iwanaga Jouji. Dia dulunya juga seorang pemburu harta. Dia mempunyai peta pulau itu 300 tahun yang lalu. Namun dia tidak berhasil memecahkan kode harta karun tersebut. Oleh karena itu dia membuat game mencari peta harta karun dan berharap  ada orang yang memecahkan kode tersebut.

  • Iwanaga merasa terancam ketika melihat 3 orang pemburu harta itu datang ke pulau Koumi. Oleh karena itu, dia menyelipkan darah ikan pada pakaian selam salah satu dari mereka dan hasilnya dia diserang hiu hingga tewas. Selain itu, Iwanaga juga menyerang Matsumoto dan Izu dengan senapan curian agar mereka menyerah mencari harta karun. Tapi Matsumoto dan rekannya tetap pergi. Akhirnya Iwanaga mengikuti Conan yang pergi menyelamatkan Ran dan Sonoko ke sana.

Di movie ini, sisi petualangan dan persahabatan cukup ditekankan. Petualangan dimulai ketika Ran dan Sonoko pergi diving dan disambut dengan hiu yang sedang menyerang seseorang di laut. Selain itu, detective boys juga sibuk berpetualang mencari harta karun.

Sisi persahabatan Ran dan Sonoko terlihat sangat kental di movie ini. Ran melindungi Sonoko yang dijadikan umpan hiu. Ran menghalau hiu hiu itu dengan oksigen yang ada. Akan tetapi, jumlah oksigen sangat terbatas. Oleh karena itu, Ran menahan nafasnya agar oksigen itu dapat digunakan oleh Sonoko.


Pada saat Ran dan Sonoko menghadapi Matsumoto dan Izu, Ran dan Sonoko saling melindungi punggung satu sama lain seperti Anne dan Mary.


Romance antara Ran dan Shinichi juga masih diselipkan dalam movie ini. Ran memberikan oksigen mini itu untuk di pakai oleh Conan. Karena Conan sangat mirip dengan Shinichi pada waktu SMP. Ran sangat yakin kalau Conan berbohong bahwa dia masih mempunyai cadangan oksigen di sakunya. Dulu juga Shinichi berbohong kalau dia membawa payung cadangan. Akhirnya Shinichi pulang hujan-hujanan dan sakit demam.




Secara keseluruhan, aku merasa movie ini agak nanggung, entah itu dari kasusnya maupun dari segi ketengangan petualangannya. Kasus cenderung tidak terlalu rumit dan tidak terlalu tegang. Tapi yang aku suka dari serial Detective Conan adalah selalu ada ilmu baru yang diberikan. Aku belajar kalau lem UHU bisa digunakan untuk memunculkan sidik jari pada suatu benda. Selain itu, aku juga belajar tentang metana hidrat yang mengisi rongga tanah.  Hal lain yang aku suka dari movie ini adalah persahabatan Ran dan Sonoko. Meskipun Sonoko sangat suka menggoda Ran, Tapi di saat terdesak, mereka selalu saling melindungi.

Bagaimana menurut kalian?


Pembahasan movie lainnya bisa dibaca di Magic DC.

No comments:

Post a Comment