Sunday, February 23, 2014

Ciri Khas Gambar Tokoh Detective Conan

Baiklah pemirsa mari kita lihat keunikan gambar manga DC



Kalau dulu aku pernah posting tentang perkembangan gambar DC dari jaman dulu sampe hari ini (cekidot). Sekarang kita bahas lebih dalam bedanya gambar manga DC sama manga yang lainnya.

Detective Conan Wiki


Gambar ini aku dapet dari page Conan Edogawa. Gambar aslinya sih dari sini.

1. Telinga
Ya bisa kalian liat sendiri telinga yang super gede milik tokoh DC..

2. Rambut
Aku terjemahin aja ya yang dari gambar
Ciri khas Ran Mouri adalah rambut yang besar ato para fans menyebutnya "tanduk". Dalam manga, rambut Ran terlihat semakin tertumbuh panjang dan lancip. Rabut ran itu kaya ada begasnya, tetep lancip meskipun basah  (hahaha bearti rambut anti lepek ya?)
Beberapa fans mempunyai hipotesis tentang tanduk Ran yang tumbuh tidak normal. Pada salah satu waancara dengan Aoyama Gosho, seorang fans bertanya jika "tanduk" di kepala Ran itu terbuat dari tulang.
Aoyama tertawa dan berkata bahwa itu tuh bukan tulang, cuma hair style doang.
Bisa jadi rambut ini adalah bagian dari serangan rahasia dalam teknik menggambar dimana rambutnya bertulang menjadi titik perhatian yang memperbolehkan petarung untuk mengeluarkan serangan mereka dengan satu serangan. Yaampun
Jika rambut ran disebabkan oleh kondisi genetik, Hattori Heiji mungkin juga punya hal yang sama dengan ringkat yang lebih rendah.. (aku bingung nerjemahinnya)
Shinichi Kudo dan bentuknya yang menyusut, Edogawa Conan, mempunyai rambut seperti ijuk (cowlick) yang besar di bagian depan rambutnya dan rambut yang menentang grafitasi di bagian belakang. Meskipun tidak ada karakter lain di seri mempunyai hairstyle seperti ini, tidak ada orang yang bisa menggunakan fakta ini untuk menggabungkan bahwa Shinichi dan Conan adalah orang yang sama. Rudet ya bahasanya? Pokonya kan di DC yang rambutnya kaya Conan cuma dia doang sama Shinichi tapi ga ada yang nyadar dengan kemiripan itu. Palingan waktu itu si Ran sempet merasakan kemiripiannya.
Rambut Conan ini mungkin adalah antena yang mendeteksi kasus pembunuhan dengan tidak sadar menuntunnya ke lokasi di mana kasus akan terjadi. Sebagai bukti, Kuroba Kaito yang mempunyai rambut yang sangat mirip, tapi ga ada antenenya, tidak memiliki derajat yang sama untuk menghampiri kasus pembunuhan seperti Shinichi. 
Bagaimana pun, secepat Kuroba Kaito mengubah gaya rambutnya untuk disamakan dengan Shinichi, dia mulai menghampiri pembunuhan dan berbagai situasi berbahaya. Hal ini mensugestikan bahwa antene rambut adalah faktor kritikal dalam menyelesaikan kasus.

Maaf ya Bahasa Inggris aku berantakan. Kalian bisa nerjemahin sendiri dengan baca dari gambar di atas.


 3. Baju
Nah sekarang masuk ke hasi pengamatan aku. Dulu Conan itu ga pernah ganti baju. Paling pake tuxedo dengan dasi kupu kupunya. Kalo sekarang sekarang sih pake kaos biasa tapi anehnya selalu (seringnya) pake jaket ato rompi.
Kalau heiji selalu dengan jaket, kaos, celana panjang, topi kesayangannya, dan sepatu.
Shinichi selalu terlihat pake seragam sekolah kalo lagi di bayangin sama Ran.

4. Badan yang kurus dan tinggi banget
Liat deh tokoh DC itu kaya ga ada dagingnya, kaya cuma tulang doang. Terus kalian perhatiin jari karakter DC coba. Jarinya pada lentik kan? Termasuk jarinya Conan. Emang sih di manga lain juga pada kaya gini.

5. Mata
Mata tokoh penting DC ga ada yang nyamain di manga yang lain. (sejauh yang aku tau)

6. Hidung
Kalo tampak dari samping kalian bisa liat, idung tokoh penting di DC itu pada mancung (banget). Mana lancip lagi ujungnya.



Temen temen aku bilang grafis Conan itu jelek.. Hey! Ini tuh namanya ciri khas. Lagian ceritanya seru pula..

Ya begitulah hasil pengamatan aku.. makasih udah baca postingan ini.
 




No comments:

Post a Comment